Pertanyaan yang umum ditanyakan oleh para visitor atau wisatawan yang datang ke London dan mau pulang ke Indonesia "Bagaimana Belanja oleh-oleh yang murah meriah di London?".
Apa sih Camden Town Market atau cukup Camden Market ?
Kalau kalian ingin mencari aksesories khas UK, baju, makanan dengan harga miring, datanglah ke Camden Market di daerah London selatan. Di sana, kalian bisa temukan suasana pasar yang hampir mirip dengan di Indonesia.
Makan sambil menikmati pemandangan sungai di atas scooter
|
Kalau di Indonesia, atau tepatnya Jogja, banyak ditemui warung Angkringan, makan di atas gerobak yang ada meja kecilnya dan beratap tenda warna oranye. Nah di Camden market, London, kalian bisa makan sambil menikmati pemandangan sungai (besar dan bersih) dan duduknya di atas potongan badan scooter (Vespa kalo mau lebih gampang bayangin-nya).
Beberapa waktu yang lalu tim BaliLondon, sudah sempat ke Camden Town ini, 2 kali, pertama tahun 2014 sehabis perayaan HUT RI ke-69 di KBRI London (Merdeka!) dan terakhir sebelum pulang ke Indonesia, ceritanya mau beli aksesories / pernak-pernik khas UK buat oleh-oleh (Hmmm...).
Balilondon in Camden Lock
|
Direction to Camden Market
|
Kalian jangan khawatir akan kehabisan stok di Camden Market ini, karena banyak kios yang menjajakan kebutuhan kalian, khususnya baju/tas/pernak-pernik.
Enaknya memang kalau pergi ke sini waktu musim panas (Summer) sekitar bulan Juni - Agustus, di samping tidak dingin juga cuaca lebih indah dan satu lagi siangnya lebih lama, matahari terbenam sekitar pukul 8.30 - 9 malam, sehingga bisa menikmati suasana market dan sekitarnya termasuk sungai tadi dengan nyaman.
0 comments:
Post a Comment